cara membuat mail server di Windows dengan HMail Server

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas cara membuat mail server sendiri untuk lokal maupun online. Dimana nantinya email bisa digunakan untuk Online (berkomunikasi dengan Gmail, Yahoo dsb).

kita akan menggunakan HMailServer, HMailServer adalah sebuah program simulasi untuk mail server khusus pengguna windows. Program ini gratis jadi tidak usah khawatir jika dikemudian hari akan terkena masalah lisensi. Kalau kita merasa terbantu dengan program ini kita boleh memberikan kontribusi bantuan berupa donasi uang atau bantuan lainnya.

Beberapa software yang harus disiapkan, antara lain :
1. Xampp
2. Netframework minimal Versi 2.0
3. Mozilla Thunderbird

Agar mail server bisa dipakai online maka perlu dilakukan port forwading pada jaringan anda. Contoh disini saya menggunakan layanan RT/RW net untuk akses internetnya. Saya menggunakan TP-Link WA5210G untuk access point nya. lakukan pada setting virtual server yang ada pada Advanced Settings




IP 192.168.1.100 itu adalah IP komputer yang akan menjadi mail server, jadi sesuaikan saja dengan IP anda. Aktifkan Xampp seperti gambar dibawah


Langkah selanjutnya download dan install HMailServer , kemudian kita konfigurasi databasenya. Pada dibawah ini saya menggunakan database MySQL yang ada pada XAMPP.
Pada saat instalasi akan diminta konfigurasi database



Karena saya menggunakan database MySQL pada XAMPP maka saya pilih opsi seperti gambar diatas, kemudian pilih Create New Database









kalau muncul pesan seperti gambar dibawah ini, maka yang harus dilakukan adalah copy file libmysql.dll dan libmysql.lib yang berada di folder C:\xampp\mysql\lib
paste ke folder C:\program files\hMailServer\bin atau C:\Program Files (X86)\hMailServer\Bin kemudian Next kembali.




Setelah finish instalasi jalankan hMailServer nya. klik Connect dan masukkan password yang sama dengan yang kita buat saat install HMailServer tadi.







Masukkan domain anda, pada contoh saya menggunakan khoirul.com lalu save




Lalu masukkan nama-nama user yang akan menggunakan email kita nanti, jangan lupa diberi password.





kemudian pada opsi Setting SMTP, karena saya menggunakan RT/RW Net ber-ISP Telkom. maka saya menggunakan host telkom.net.id dan SMTP Servernya smtp.telkom.net 





Kemudian setting opsi Advance-IP Range dengan Add baru seperti contoh dibawah
Nama : khoirul network
Priority : 15
Lower IP : 192.168.1.100
Upper IP : 192.168.1.252

Untuk Lower IP dan Upper IP disesuaikan dengan konfigurasi IP pada network anda karena saya menggunakn kelas C yakni 192.168.1.XX maka setting seperti itu.

Contoh lain misalkan IP Network kita 172.21.21.XX maka settingannya
Lower IP : 172.21.21.1
Upper IP : 172.21.21.254





Setelah semua sudah di setting selesai sudah pembuatan Mail Server dengan hMailServer untuk mengetes nya kita gunakan Mozilla Thunderbird cari di google atau download Disini Aja . 

Install Mozilla Thunderbird kemudian jalankan, lalu masukkan account yang ada telah kita buat pada hMailserver tadi. disini saya kasih contoh account


klik Lanjutkan lalu pilih IMAP (remote folders).
kalau muncul form seperti dibawah ini, centang I Understand the risks lalu klik Done




setelah account berhasil dibuat masuk ke opsi Setting dengan klik kanan Account lalu pilih Setting. klik Outgoing Server (SMTP) lalu edit server name sesuai host yang kita gunakan pada hMAilServer tadi, disini saya menggunakan smtp.telkom.net lalu klik Ok.
Arahkan port ke port 25.


Silahkan lakukan testing, kirim email ke mana saja (yahoo, gmail, ymail) menggunakan email yg kita buat tadi. 
hasil screen shoot saya



SEMOGA BERMANFAT

0 komentar:

Posting Komentar